Bagi pasien diabetes yang mengalami kekurangan insulin atau bahkan insulin tidak dapat diproduksi dengan baik oleh pankreas, mereka diharuskan untuk melakukan suntik insulin agar dapat mengonversi gula darah menjadi energi. Hal ini adalah suatu kewajiban yang harus dilakukan. Jika tidak, nyawa pasien dapat menjadi ancaman. Pasalnya, semakin banyak gula darah dalam tubuh, maka akan mengakibatkan pasien diabetes mengalami risiko berbagai macam penyakit atau komplikasi. Di bulan puasa seperti saat ini, pasien diabetes yang dianjurkan oleh dokter untuk melakukan suntik insulin, tak sedikit dari mereka yang was-was. Mereka bertanya-tanya “bolehkan menyuntikkan insulin saat berpuasa?”. Untuk menghilangkan keraguan Anda terhadap manajemen diabetes yang satu ini, kami akan memberikan penjelasan singkat mengenai boleh atau tidaknya menyuntikkan insulin bagi pasien diabetes. Apakah pasien diabetes yang menyuntikkan insulin akan membatalkan puasa? Bagi pasien diabetes yang ingin menyuntikkan insulin saat berpuasa tidaklah membatalkan puasa. Karena, menyuntikkan insulin tidak melalui rongga yang dapat membatalkan puasa seperti telinga, hidung, mulut, dubur dan alat kelamin. Artinya, jika seorang pasien diabetes menyuntikkan insulin, puasanya tetap sah dan dapat melanjutkan puasa sebagaimana mestinya. Kapan waktu yang tepat untuk menyuntikkan insulin bagi pasien diabetes yang berpuasa? Berpuasa merupakan aktivitas yang mengharuskan seseorang untuk tidak makan dan minum dalam kurun waktu kurang lebih 12-13 jam. Dalam kurun waktu tersebut, tubuh tidak mendapatkan zat-zat yang dapat menambah kadar gula darah dari makanan. Artinya, jika Anda berpuasa dan ingin menggunakan insulin, maka yang harus Anda perhatikan adalah ketika beberapa jam setelah selesai makan sahur. Hal ini untuk menghindari potensi tingginya kadar gula darah selama berpuasa. Melakukan pengetesan kadar gula darah selama berpuasa adalah hal yang wajib dilakukan. Jangan sekali-kali menyuntikkan insulin ketika gula darah Anda sedang rendah. Ketika Anda menyuntikkan insulin disaat Anda mengalam gula darah rendah dapat berpotensi meningkatkan risiko hipoglikemik. Dosis insulin Dosis insulin berbeda-beda untuk pasien diabetes yang berpuasa, jadi Anda harus berkonsultasi dengan dokter untuk mengetahui dosis yang tepat berdasarkan tubuh Anda.