Bagi Anda yang mengalami diabetes, Anda mungkin sebagian merasa stress jika mengingat hingga saat ini masih tidak ada obat untuk menyembuhkannya. Meskipun hal ini terjadi pada Anda, yang perlu Anda ketahui adalah Anda masih bisa mengobati diabetes yang bertujuan untuk mengendalikan diabetes agar tidak membuat tubuh Anda terserang lebih banyak penyakit atau komplikasi. Tujuan dari penanganan diabetes adalah untuk membantu Anda agar dapat memastikan beberapa hal berikut:
- Mengendalikan atau mengelola diabetes bertujuan untuk menjaga kadar glukosa darah Anda senormal mungkin dengan menyeimbangkan asupan makanan dengan pengobatan dan aktivitas. Ketika Anda dapat menjaga kadar gula darah tetap normal, maka saat itu pula diabetes tidak dapat berkembang ke arah penyakit ganas lainnya.
- Dengan manajemen diabetes, Anda juga dapat mempertahankan kadar kolesterol dan trigliserida (lipid) darah Anda sedekat mungkin dengan kisaran normal.
- Manajemen diabetes akan membantu Anda untuk mengontrol tekanan darah Anda. Perlu Anda ketahui, umumnya, tekanan darah Anda seharusnya tidak melebihi 140/90. Namun untuk mengetahui tekanan darah yang sesuai dengan tubuh Anda, silakan konsultasikan dengan dokter kepercayaan Anda.
- Mengurangi atau mencegah perkembangan masalah kesehatan terkait diabetes.
Sulit? Ya, bagi sebaian orang melakukan semua ini adalah hal yang sangat sulit. Namun, Anda adalah pemegang kunci keberhasilan dan kegagalan dalam manajemen diabetes ini. Agar Anda dapat melakukan manajemen diabetes yang lebih baik,. Maka Anda perlu melakukan beberapa hal berikut ini:
- Merencanakan apa yang Anda makan dan mengikuti rencana makan yang seimbang untuk menjaga kadar gula darah Anda tetap/mendekati normal.
- Berolahraga secara teratur.
- Minum obat, jika diresepkan oleh dokter dan mengikuti dengan cermat petunjuk konsumsi obat tersebut. Jika Anda harus mendapatkan insulin, maka Anda juga harus menyuntikkan insulin secara rutin.
- Memantau glukosa darah dan tingkat tekanan darah Anda di rumah.
- Selalu menepati waktu untuk melakukan kontrol diabetes Anda dengan penyedia layanan kesehatan dan menyelesaikan tes laboratorium seperti yang diperintahkan oleh dokter.
Perlu Anda ingat dan diperhatikan, apa yang Anda lakukan di rumah setiap hari memengaruhi glukosa darah Anda lebih dari apa yang dapat dilakukan dokter Anda setiap beberapa bulan selama pemeriksaan Anda. Jadi, Anda harus bisa memastikan bahwa setiap proses manajemen diabetes ini Anda lakukan dengan baik dan maksimal.
Ilustrasi (c) Unsplash.com